MAKALAH KEWIRAUSAHAAN



                  

                                
PENDIRIAN USAHA BROWNIES UBI UNGU
“BOBINGU”



                Tugas mata kuliah            : Kewirausahaan 2
                 Dosen                                  : Sutrisno, S.Pd., M.Pd.


                                     Disusun oleh              :
1.       Hafid Suryansyah             201343500095
2.       Nurrohman                        201343500091
3.       Ahmad Arfani                    201343500089
4.       Irfan Bayhaqi                     2013435000

                                   
FAKULTAS TEKNIK, MATEMATIKA &  ILMU PENGETAHUAN ALAM  (FTMIPA)
PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA
UNIVERSITAS INDRAPASTA PGRI
JAKARTA
2016





                                                                          
                                                          BOBINGU

Peluang bisnis dalam bidang olahan makanan memang sangat menjanjikan untuk memperoleh keuntungan yang sangat besar. Salah satunya adalah dengan mengolah “UBI UNGU” menjadi Brownies yang Lezat dan digemari oleh masyarakat luas. Ubi jalar adalah bahan makanan dari jenis umbi-umbian, selain singkong, talas dan kentang yang bisa langsung diolah menjadi beragam makanan ringan yang lezat dan enak. Di Indonesia , Ubi jalar sudah sangat dikenal oleh sebagian masyarakat.Namun sayangnya, ubi jalar bukanlah jenis makanan favorit dan biasanya lebih dikenal sebagai makanan rakyat pedesaan. Padahal, ubi jalar mengandung beragam gizi yang sangat baik, bahkan jika kreatif dalam pengolahannya bisa menjadi lahan bisnis yang menguntungkan.

Brownies ubi merupakan makanan ringan yang lezat dan menyehatkan. Produk ini akan diolah dengan menggunakan bahan dasar ubi ungu. Sehingga menghasilkan cita rasa yang khas dalam bentuk kue brownies ubi.

Pendirian usaha ini dapat meningkatkan nilai tambah ubi dengan mengolahnya menjadi “Brownies Ubi” dengan cita rasa yang khas. Sehingga dapat menjadi makanan ringan yang menyehatkan.




A.     Deskripsi Perusahaan ( kedai pinggir jalan )
1.      Latar belakang usaha
Pada saat ini banyak sekali masyarakat yang lebih menyukai makanan cepat saji dengan rasa yang enak dan harga yang relatif murah namun kualitas tetap terjamin. Untuk memenuhi permintaan masyarakat tersebut harus diciptakan suatu kegiatan usaha yang sifatnya kreatif, inovatif dan memiliki daya saing yang tinggi sehingga dapat menarik perhatian masyarakat untuk membeli produk yang kita tawarkan.
Dari pemikiran tersebut kami telah melakukan observasi lapangan mengenai peluang usaha yang dapat dilakukan. Salah satunya yaitu usaha penjualan brownies ubi dengan Aneka rasa. Selain jenis makanan ini masih jarang ditawarkan, ketersediaan bahan baku dan cara pembuatan yang tidak terlalu sulit juga merupakan hal yang dapat dipertimbangkan agar kegiatan usaha ini layak untuk dijalankan.
Pembuatan “Brownies Ubi” yang dilakukan dengan cara yang sangat sederhana, tetapi lebih higienis, serta akan dijual dengan harga yang sangat terjangkau, maka tentunya hal ini akan menarik minat masyarakat untuk membelinya.
Dengan pengembangan konsep yang berbeda dengan jenis usaha lain yang sudah ada baik dari segi resep, penyajian, kemasan maupun merek dagang, kita akan memiliki kekuatan untuk mendatangkan minat pembeli agar tertarik dengan produk yang kita tawarkan.



B.     Visi Dan Misi
1.        Visi
a.       Untuk mengembangkan kreatifitas dalam mengolah makanan terutama berbahan “Ubi”
b.      Untuk mengenalkan ke masyarakat bahwa ubi dapat diolah menjadi kue brownies yang lezat dan menyehatkan.
2.        Misi
a.       Meningkatkan kualitas dalam pengolahan ubi menjadi kue bronie
b.      Melayani konsumen sebaik mungkin

C.    Tujuan
1.      Membuat produk makanan ringan yang lezat dan menyehatkan berbahan dasar ubi sehingga  memiliki inovasi baru dalam bentuk kue Brwonies.
2.      Mendapatkan laba, sehingga meningkatkan perekonomian.
3.      Memperkenalkan produk brwonies ubi ini kepada masyarakat luas sebagai makanan yang    memiliki cita rasa khas dari ubi itu sendiri.

D.    Rencana Usaha
Harapan kedai pinggir jalan ke depannya sebagai berikut;
1.      Tahap rencana awal sampai dengan 3 bulan kedepan adalah:
a.       Membuat kedai makanan usaha di daerah Terminal kp.Rambutan  yang letaknya strategis dan banyak orang lalu lalang.
b.      Promosi awal akan dilakukan dengan mendatangi rumah-kerumah dan menyebarkan pamflet-pamflet kepada masyarakat dan pengguna jalan
c.       Promosi selanjutnya adalah dengan menggunakan media sosial ( Facebook, Twitter, dan lain lain )

2.        Tahap rencana 3 sampai 6 bulan adalah:
a.       Mencoba membuka gerai cabang di sekitar Ciracas dan Cibubur Jakarta Timur dengan memperhatikan posisi letak dan tempat strategis tentunya untuk kedai tersebut.
b.      Mulai mencoba membuat manajemen kegiatan perusahaan baik tentang pemasaran produksi lebih lanjut, pengadaan barang dan produksi, serta membuat manajemen keuangan perusahaan .
c.       Mencoba melakukan pemasaran melalui internet (e-bussines )

3.        Tahap rencana 1 tahun sampai dengan 2 tahun dan seterusnya adalah:
a.       Mencoba membuka gerai cabang baru disekitar wilayah Jakarta timur.
b.      Mencoba bereksperimen untuk membuat menu-menu baru yang lebih kretif untuk meningkatkan kepusasan dan jumlah pelanggan.
c.       Mencoba pemasaran melalui metode “Pesan Antar” dengan aplikasi penjualan online
d.      Mencoba membuka pemasaran untuk acara yang diadakan oleh Hotel dan Gedung pertemuan


E.     Merumuskan produk
Produk  yang ditawarkan BOBI Adalah Brownies ubi dengan berbagai macam pilihan rasa, seperti :
1.        Kue brownies ubi dengan diolesi selai rasa mangga dan diberikan toping kacang dan kismis.
2.        Kue brownies ubi dengan diolesi selai rasa anggur dan diberikan toping kacang dan kismis.
3.        Kue brownies ubi dengan diolesi selai rasa cokelat dan diberikan toping kacang,kismis,dan dapat  ditambahkan buah-buahan diatasnya seperti strawberry ataupun kiwi.



F.      STRUKTUR ORGANISASI DAN JOB DESK
1.        Text Box: PEMILIK USAHA
(Ahmad Arfani)
Struktur













Text Box: PENGELOLA KEUANGAN
Hafidz Suryansyah
Text Box: PEMASARAN
Ahmad Baihaqi

Text Box: PRODUKSI
Nurohman

 







2.        Job Desk
a.       Pemilik Usaha ( Ahmad Arfani )
Ø  Menyediakan modal untuk usaha
Ø  Menyediakan tempat usaha
Ø  Menyediakan dana apabila ada kebutuhan biaya tambahan
Ø  Menerima keuntungan dari usaha
Ø  Menyediakan dana apabila usaha mengalami kerugian

b.      Pengelola Keuangan (Hafidz Suryansyah)
Ø  Merencanakan biaya produksi dan biaya pemasaran usaha
Ø  Menghitung untung dan rugi usaha
Ø  Bertanggungjawab atas administrasi usaha

c.       Produksi (Nurohman)
Ø  Bertanggungjawab atas pembuatan produk mulai dari pembelian bahan, proses, sampai menjadi produk siap jual

d.      Pemasaran ( Ahmad Baihaqi )
Ø  Bertanggungjawab atas penjualan produk
Ø  Merencanakan pemasaran produk untuk waktu yang akan datang

Post a Comment

0 Comments